Jenis hati yang ketiga adalah hati yang sakit. Hati yang sakit adalah hati yang hidup, tetapi berpenyakit. Hati yang sakit mengandung dua unsur; suatu ketika ia positif dan diwaktu yang lain ia negatif. Pada waktu tertentu ketika unsur negatif teratasi, hati tersebut penuh dengan mahabbah, iman, ikhlas dan tawakkal kepada Allah SWT.
Bagi hati yang sakit ketika sakitnya itu kambuh maka mahabbah, iman, ikhlas, dan tawakkal kepada Allah SWT akan hilang dan berganti dengan angkara murka, lebih mengutamakan keinginan hawa nafsu. begitu gigih ingin melaksanakan hasratnya. bersikap hasad, sombong, senang membanggakan diri, tinggi hati, haus kedudukan dan bila berkuasa senang melakukan perbuatan merusak yang hakikanya merupakan unsur yang akan mengantarkannya pada kehancuran diri.
Jadi hati yang sakit adalah hati yang berada dipersimpangan jalan satu arah mengajaknya agar menuju kepada Allah SWT dan rosul Nya serta kebahagiaan akhirat yang kekal. sedangkan satu sisi nya mengajaknya pada kebahagiaan sesaat. hati yang sakit cenderung memilih ajakan yang lebih gencar mengetuk pintu hatinya.
Untuk itu perbaikilah diri kita melalui hati kita, agar hati kita selalu hidup. dan hidup kita punya makna dihadapan Allah SWT. Hakikat kehidupan adalah hidupnya hati kita bersama Allah SWT.
berikan komentar Anda .......
To be continued ........
Tidak ada komentar:
Posting Komentar